Rabu, 09 Desember 2015

Senyum!!... Mudah dan Gratis?

     Beberapa hari lalu saya menerima gambar yang berisi tulisan dari Mother Teresa - "Everytime you smile at someone it is an Action of Love, a  Gift to that person, a beautiful thing.
Saya percaya kita semua setuju untuk hal ini, dengan tersenyum kita bisa menyelesaikan banyak hal.

    Tapi semakin dipikir-pikir saya termasuk orang yang tidak mudah untuk tersenyum atau mungkin terlalu serius. Kadang saya "iri" melihat beberapa rekan yang sangat "friendly" setiap kali berjumpa selalu memberikan senyum lepas yang selalu melegakan kita. Serasa tidak pernah ada masalah, padahal mungkin masalah yang dia hadapi lebih berat dari yang saya hadapi. Kadang bahkan bertemu dengan rekan barupun mereka mampu memberikan senyum yang terbaik :).

    Dengan keterbatasan saya, saya mencoba belajar untuk lebih "friendly" dan mempraktekkan setiap kali saya jalan pagi. Caranya simple setiap kali saya berpapasan dengan orang lain yang jalan pagi, berangkat kerja, bersepeda atau dengan penjaga keamanan, saya mencoba menyapa dengan "selamat pagi" atau sekedar "pagi" dengan berusaha keras untuk melemparkan senyum terbaik :P.

   Selama beberapa tahun jalan pagi, ternyata responsenya secara garis besar
1. Membalas memberikan response dengan menyapa juga dan tersenyum.
2. Sekedar menatap sambil mungkin dalam hati "perasaan ngak kenal dech!"
3. Tidak ada respons sama sekali, seakan saya tidak ada.

   Response yang manakah kira-kira yang sering kita dapati?  Akhir-akhir ini saya jadi sering memperhatikan response yang saya dapat, dan ternyata memang lebih banyak yang tidak response sama sekali, hanya sebagian kecil yang response dan akhirnya jadi punya rekan baru.

Yuk mulai melakukan kebaikan Kecil & Gratis ini, walaupun mungkin kita tidak mendapat response yang kita harapkan, paling tidak kita mencoba.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar